Senin, 07 Desember 2015

Aneka Resep Masakan Rendah Garam Untuk Diet dan Kesehatan

Resep masakan rendah garam di bawah ini barangkali patut anda coba. Setelah sebelumnya kita membahas pola makan rendah garam untuk kesehatan, pastilah anda bertanya-tanya, bagaimana resep membuat masakan yang rendah garam? Baiklah, berikut kami berikan panduan gratis untuk anda.

Baiklah di bawah Muslimah Cantik berikan panduan atau semacam tips agar kita bisa memasak yang enak tapi sehat dan cocok untuk diet. Di bawah ini juga termasuk resep masakan diet rendah garam. Semalat mencoba.

Aneka Resep Masakan Rendah Garam Untuk Diet dan Kesehatan


1. Memodifikasi Penggunaan garam dapur

Contoh makanan diet rendah garam - Sebagaimana kita ketahui, makanan yang memiliki kandungan garam yang tinggi bisa berakibat tidak baik bagi tubuh. Tapi kalau masakan tidak memakai garam juga pasti tidak enak. Lalu bagaimana caranya? Gampang saja. Gunakanlah bumbu dan rempah-rempah untuk meningkatkan cita rasa masakan tanpa harus menambah garam.Misal, anda bisa menambahkan daun bawang, seledri, bawang merah, bawah putih, bawang bombai, daun salam, lada, lengkuas, kencur, cabe, pala, jahe, gula, bumbu kari, oregano, tyme dan daun sage. Agar aroma masakan lebih terasa, maka rendam dulu bumbu-bumbu kering tersebut.

2. Mengolah makanan dengan cara menggoreng, menumis, atau memanggang.

Untuk mendapatkan cita rasa yang nikmat, olahlah makanan dengan cara menggoreng, menumis atau memanggang. Gunakan minyak kelapa saja, tidak perlu mahal-mahal dengan membeli minyak zaitun. Minyak kelapa, asalkan tidak diolah dengan suhu tinggi tetap sehat dan baik. Dan sepanjang tidak digunakan berkali-kali minyak kelapa atau minyak sawit juga tetap baik dan sehat.

Bila anda ingin menggunakan margarin caranya jangan langsung digunakan, tetapi campurlah dulu dengan air dan masak hingga mendidih. Biarkan zat garam atau natrium di dalam margarin larut dalam air. Lalu dinginkan cairan kembali dengan mencampurkan es ke dalamnya atau memasukkan ke lemari es. Margarin akan menjadi keras kembali. Buang airnya. Ulangilah langkah tersebut sebelum anda menggunakannya untuk mengolah makanan. Begitulah cara mengolah makanan yang rendah garam.

3. Pilihlah makanan dengan Cermat dan Cerdas

Cermat belum tentu cerdas. Cerdas juga belum tentu cermat. Maka jika ingin tetap sehat, pilihlah makanan dengan cerdas dan cermat. Cermat artinya teliti dan tidak terburu-buru. Cerdas artinya memiliki pengetahuan yang tepat, dalam hal ini mengenai makanan.

Kita bisa memilih bahan-bahan makanan yang diolah tanpa garam natrium yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, seperti kentang, beras, ubi, mie tawar, maizena, terigu serta gula pasir juga bisa. Kacang-kacangan juga bagus, seperti akdang hijau, kacang merah, kacang tanah, kacang tolo, tempe, tahu tawar, dan oncom.

Makanan untuk diet rendah garam

Resep Sehat Masakan Rendah Garam Untuk Kesehatan
Untuk makanan yang mesti dihindari agar tubuh tetap sehat, di antaranya roti, biskuit, cake, kracker dan beberapa makanan lain yang dimasak dengan garam dapur atau soda kue. Makanan seperti dendeng, abon, kornet, daging asap, ikan asin, pindang, sarden, telur asin, telur pindang, keju, pindakas, margarin dan mentega juga kurang baik. termasuk makanan lain yang harus dihindari karena mengandung garam natrium adalah tauco, saus tomat, manisan buah, buah dalam kaleng, kecap, terasi, petis, asinan buah, sayur dalam kalieng. Demikian juga dengan paru, ginjal, otak, jantung, udang, sebab makanan tersebut mengandung natrium yang cukup tinggi. buah-buahan beku yang mengandung pengawet, kentang goreng bergaram, popcorn bergaram, hubburger, dan makanan cepat saji lainnya tentu kurang baik bagi tubuh kita.

Demikianlah, penjelasan tentang jenis makanan rendah garam. Untuk sebuah kesehatan, kita memang cerdas, cermat, teliti, dan menahan hawa nafsu kita. Toh semua yang kita makan pada akhirnya akan berakhir pada kloset, meski tidak jarang pula yang kita makan akan mengakibatkan kita masuk rumah sakit. Semoga kita diberi kekuatan untuk menjaga nafsu lidah kita untuk tidak mengonsumsi makanan-makanan yang kurang sehat dan baik bagi tubuh.

baca juga:

Demikian beberapa tips untuk membuat resep makanan rendah garam. Anda dapat menerapkan dan menularkannya kepada teman dan saudara, dan menerapkannya untuk kesehatan keluarga. Ditulis berdasarkan referensi buku One Disk Meal untuk Sahur Rendah Garam karya Hindah Muaris.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Aneka Resep Masakan Rendah Garam Untuk Diet dan Kesehatan

0 komentar:

Posting Komentar